Merah Putih untuk Pertiwi

Merah Putih untuk Pertiwi

Karya: Alfin Nihayatul Islamiyah

 

Guratan tinta emas dalam kertas bekas
Memori masa kelam terlintas
Dalam balutan darah yang masih menggenang
Melaju melewati masa menjadi kenangan

Maksud terbuai dalam hati yang luluh
Kisah puluhan tahun yang beradu dalam peluh
Kelu; rasanya hati berdayuh-dayuh
Kertas bekas waktu menjadi rapuh

Merdeka! Diiringi Indonesia Raya yang menggema
Air mata yang siap meluncur kapan saja

Penantian di penghujung usia
Akhir kata yang menjadi lega seluruh warga bumiputera

(Sumber: Buku Antologi Puisi Kemerdekaan)