Ice Breaking Tutu Kalikuma

Rabu, 31 Januari 2024 di SMPN 11 Kota Bima, menjadi penutup akhir bulan ini dengan kegiatan Lesehan Literasi. Literasi kali ini di isi dengan kegiatan membaca dan menulis. Sebelum memulai kegiatan Bapak Baharudin, SE,. M. Pd atau yang biasa disapa Pak Yudi membuka kegiatan dengan sedikit berbeda dari sebelumnya dengan melakukan ice breaking terlebih dahulu agar melatih konstentrasi siswa. Ice breaking adalah sebuah permainan atau aktivitas yang bertujuan untuk mencairkan suasana sehingga suasana dalam kegiatan tersebut bisa terasa lebih santai. Pak yudi memulai ice breaking yang membuat susasana begitu ceria. Ice breaking dilanjutkan dengan bermain bersama, permainan yang dimainkan adalah Tutu Kalikuma, permainan yang tak asing bagi generasi 80 dan 90an tapi tidak untuk generasi Z sekarang. Pak Yudi mulai menyanyikan lagu tutu kalikuma dan diikuti oleh seluruh siswa. Permainan yang sangat menghibur membuat seluruh siswa senang pagi itu. 


Penulis : Rrubiah 16