PACUNS TRI, Inovasi TTG Dipresentasikan di Depan Dewan Juri

Pada hari pertama penjurian TTG BRIDA Kota Bima, Tim SMPN 11 Kota Bima menghadirkan alat TTG bernama PACUNS TRI yang merupakan akronim dari Pancuran Air Sistem Trisula. Alat TTG ini merupakan pengembangan dan modifikasi dari alat serupa yang telah ada.

Dihadapan dewan juri, alat tersebut ditunjukkan dan dipraktekkan cara kerjanya. Baharudin, selaku juru bicara memaparkan ide dasar pembuatan alat ini yang kemudian dilanjutkan dengan teknis pembuatan dan penggunaan oleh pak Yusuf dibantu oleh Pa Apri.

Sejumlah pertanyaan yang dicecar oleh Dewan Juri pun mampu dijawab dengan baik oleh 3 orang Tim TTG tersebut. Bahkan salah satu juri memberikan saran untuk pengembangan alat PACUNS TRI kedepannya.

Setelah penjurian selama lebih kurang 15 menit, tim kemudian diminta oleh panitia untuk menyampaikan testimoni penyelenggaraan Lomba TTG BRIDA Kota Bima tahun 2024, yang nantinya bisa disimak pada IG BRIDA KOTA BIMA.