IBUKU

Ibuku

Karya Dewi Fatimatul Azizah

Tak kan kulupakan jasamu ibu....
Kau mengandungku, melahirkanku
Resah gelisah menjadi satu
Kau rasakan di dalam kalbu

Setiap waktu berjalan
Pekerjaanmu begitu melelahkan
Walaupun lelah keringat bercucuran
Tak pernah engkau keluhkan

Ibu...

Kau curahkan cinta kasihmu
Kau belai dengan sentuhan lembutmu
Mendidikku dengan kasih sayangmu
Agar aku menjadi maju

Ibu...

Tak hentinya aku membuat marah
Hingga kau menjadi gundah
Namun, engkau tetap tabah
Tersenyum ramah, tanpa keluh kesah

Dirgahayulah ibunda
Teriring ucapan doa
Semoga Tuhan mengabulkannya