Gawat, Kapten Sepakbola SMP Gabungan Asakota Cedera Ligamen Parah!

Sebuah gol yang tercipta dari skema serangan yang sangat apik diperagakan oleh Tim Sepakbola SMP Gabungan Asakota. Sebuah tusukan Opik dari sisi kanan pertahanan Dikes berbuah manis, Opik menggiring bola melewati 2 bek tangguh Dikes, bola kemudian disodor kepada Ipul yang berlari masuk ke kotak penalti lawan, tanpa pikir panjang Ipul menendang bola dengan keras, namun berhasil di tepis oleh Penjaga gawang dari Dikes. Bola liar kemudian jatuh ke kaki Yosep, mantan penyerang handal pada masa mudanya ini kemudian menyergap bola dengan kakinya dan menghujam gawang Dikes. Gol. 1-0 untuk tim SMP Gabungan.

Seketika, seluruh pendukung dan Tim SMP Gabungan merayakan gol Yosep tersebut. Namun sang pencetak gol tidak kunjung bangun untuk berdiri dari posisinya. Ternyata sang Kapten cedera. Secara tidak terduga, kaki kanannya tertimpa oleh sang kiper yang sedang berusaha menghalau bola dari tendangan Yosep tadi, namun na'as, bola tak kunjung diraih, tubuhnya justru jatuh menimpa sang Kapten dan mengakibatkan kaki kanannya cedera.

Yosep kemudian segera dipapah keluar oleh pemain lainnya untuk mendapatkan perawatan di pinggir lapangan. Tim medis segera berdatangan menghampiri, dan dilakukan tindakan awal, namun sepertinya dari pantauan tim medis, besar kemungkinan bahwa sang kapten tidak dapat melanjutkan permainan. Otot pahanya sedikit bergeser akibat ditimpa tadi. Kemudian beberapa tukang urut juga mendatanginya untuk dicoba diberikan treatment ringan. Namun sang kapten mengerang kesakitan dan memilih untuk segera dilarikan ke Rumah Sakit agar ditangani tim fisioterapi.

Pasca mendapatkan treatment dari fisioterapis di Rumah Sakit Kota Bima, sang Kapten dinyatakan mengalami cedera ligamen parah. Selama lebih kurang 1 jam beliau mendapatkan terapi khusus berupa infrared. Namun beruntung segera mendapatkan perawatan medis, sehingga cedera yang tadinya parah dapat diharapkan segera sembuh. Namun demikian, Yosep diharuskan menepi dari lapangan untuk beberapa lama.

Pertandingan itu sendiri akhirnya dimenangkan oleh tim SMP Gabungan Asakota dengan skor 2-0. Namun dengan cederanya ini dan atas petunjuk dokter dan tim medis, besar kemungkinan sang Kapten tidak dapat tampil pada babak selanjutnya melawan Tim SMP Gabungan 2,13,14.

(BY)