Pengelolaan Kekayaan Budaya

Sebagai warga Indonesia yang peduli, kita memiliki tanggung jawab untuk merawat
dan memelihara warisan budaya negara kita. Tindakan ini bertujuan agar kekayaan
budaya kita tetap lestari dan tidak punah.
Kehadiran budaya lokal memegang peranan yang sangat penting dalam memperkuat
ketahanan suatu bangsa. Oleh karena itu, pemerintah daerah harus meningkatkan
peran mereka dalam pengelolaan warisan budaya ini, sebab budaya tumbuh dan
berkembang dalam konteks masyarakat yang mendukungnya.
Selain pemerintah daerah, pemerintah pusat, organisasi non-pemerintah, dan
masyarakat secara keseluruhan juga memiliki peran yang signifikan dalam menjaga
dan merawat kekayaan budaya. Terdapat beberapa cara yang dapat ditempuh dalam
mengelola budaya ini:
1. Melindungi:yaitu merawatnya agar tidak punah dan rusak.
2. Mengembangkan: yaitu meneliti dan membuat laporan kajian.
3. Memanfaatkan: yaitu melakukan kegiatan festival dan penyebaran informasi.
4. Mendokumentasikan: yaitu membuat tulisan yang dilengkapi dengan foto dan
dokumen audiovisual.
Mengelola kekayaan budaya sejatinya merupakan upaya untuk memahami, melindungi,
dan menjaga budaya agar tetap lestari, tidak hilang, serta berkontribusi pada
ketahanan bangsa.
(FuN)