Buku Tua yang Ajaib

Di perpustakaan sekolah, ada sebuah buku tua yang selalu tersimpan di rak paling atas. Buku itu terlihat usang dan penuh debu. Tidak ada siswa yang pernah tertarik untuk membacanya.
Suatu hari, seorang siswa bernama Beni penasaran dengan buku itu. Ia mengambil buku tersebut dan membawanya pulang. Saat dibuka, buku itu mengeluarkan cahaya yang indah. Tiba-tiba, Beni terbawa ke dalam sebuah petualangan yang seru.
Ia bertemu dengan berbagai macam tokoh dongeng dan belajar banyak hal. Saat bangun, Beni merasa sangat senang dan berterima kasih kepada buku tua itu.
Sumber: https://mamikos.com/info/contoh-cerpen-singkat-tentang-sekolah-pljr/?halaman=2#Contoh_Cerpen_3