Rotasi Pengawas Pembina dan Lomba Agustusan
Selasa, 27 Agustus 2024 kegiatan semarak lomba Agustus 2024 di SMP Negeri 11 Kota Bima dirangka dengan acara pembagian hadiah bagi pemenang lomba Agustusan Tapagala guru, Tapagala Siswa, Lomba bawa balon, Lomba balap karung.
Kata
pengantar perpisahan dari Hj. Rohani, S.Pd
sebagai berikut. Pertama; semua guru terus belajar dimanapun dan
kapanpun. Kedua; terus meningkatkan diri apapun yang bisa kita lakukan. Ketiga:
Jaga 2 K, yaitu Kolaborasi dan Kerjasama. Keempat: Jangan mau menyenangkan semua orang, tapi
setiap guru punya skill dan style sendiri, tunjukkan kemampuan
yang kita miliki, kalau ada kekurangan pada diri kita jangan ditunjukkan secara
nyata didepan banyak orang.
Acara
selanjutnya pengantar dari Bapak pengawas pembina yang baru, Zainul Arifin, S.H,
arahan utamanya adalah agar kita dapat berkerjasama demi memajukan pendidikan
khususnyan di SMP Negeri 11 Kota Bima.
Semoga
rotasi pengawas pembina tetap memberikan kontribusi dan kerjasama yang baik.
(NH)