Pentingnya Menjaga Kesehatan Jantung Sejak Dini

Jantung merupakan organ vital yang bekerja tanpa henti karena berperan penting dalam memompa darah ke seluruh tubuhh untuk menunjang kelangsungan hidup. Meskipun masih muda bukan berarti tidak perlu menjaga kesehatan jantung, justru kebiasaan-kebiasaan yang baik bagi jantung sedini mungkin harus tetap dijaga.
Penyakit jantung di usia muda bisa terjadi akibat gaya hidup yang tidak sehat, seperti kurang berolahraga, pola makan yang buruk dan kebiasaan tidak sehat lainnya uang dilakukan selama bertahun-tahun, kerena itu mengubah pola hidup menjadi lebih sehat dapat menjadi investasi penting untuk kesehatan jantung dalam jangka panjang.
Macam-macam penyakit jantung:
1. Penyakit Jantung Koroner
2. Serangan Jantung
3. Aritmia
4. Kardiomiopati
5. Gagal Jantung
6. Penyakit Jantung Bawaan
Bagaimana cara untuk menjaga kesehatan jantung sejak dini?
1. Menghentikan kebiasaan merokok/menjauhi asap rokok
2. Melakukan aktivitas fisik (olahraga) secara rutin, aktif secara fisik atau rutin olahraga dapat mengurangi risiko penyakit jantung.
3. Mengurangi konsumsi lemak jenuh; terlalu banyak mengomsusi lemak jenuh dan lemak trans dapat meningkatkan kolestrol didalam darah
4. Mengkonsumsi lebih banyak serat; menu makanan kaya akan serta dapat menurunkan kadar kolestrol jahat.
5. Menjaga tekanan darah; tekanan darah tinggi bisa menyebabkan pecahnya pembuluh darah.
6. Menjaga kadar gula darah; kadar gula darah yang tinggi tidak hanya dapat membuat terkena diabetes.
7. Istirahat yang cukup; usahakan untuk tidur selama 7-8 jam setiap hari.
-Monicha Larasati-